RS Pupuk Kaltim Bontang Resmi Menjalin Kerjasama dengan BPJS Kesehatan

3 Oct
BPJS KESEHATAN SAMARINDA RS PUPUK KALTIM BONTANG

 

BONTANG -Dalam “Pertemuan Jejaring Komunikasi antara Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama dengan Fasilitas Kesehatan Tingkat Rujukan Lanjutan”, pada Selasa 30 Oktober 2014 di Ruang Auditorium RS Pupuk Kaltim Bontang, Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan Cabang Samarinda menandatangani Perjanjian Kerjasama dengan RS Pupuk Kaltim Bontang untuk melaksanakan program Pelayanan Kesehatan Tingkat Lanjutan bagi Peserta Pelayanan Kesehatan serta Perjanjian Kerjasama tentang Penyediaan dan Pelayanan Obat Kronis bagi peserta Jaminan Kesehatan Nasional.

Perjanjian Kerjasama tersebut ditandatangani oleh dr Endang Diarty, AAK, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Samarinda dengan dr Nurul Fathoni, M.Kes, AAK, Direktur RS Pupuk Kaltim Bontang, yang disaksikan antara lain Kepala Dinas Kesehatan Kota Bontang, Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) di Kota Bontang, RSUD Taman Husada Bontang, RSI Yabis, RS Amalia, Dokter Prakter Pribadi di Kota Bontang dan para tamu undangan lainnya.

Dengan demikian RS Pupuk Kaltim Bontang pada 1 Oktober 2014 resmi telah bekerja sama dengan BPJS Kesehatan dan siap melayani pasien BPJS Kesehatan di Kota Bontang dan sekitarnya. Hal ini dilakukannya, dalam rangka mendukung program pemerintah dalam memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

Ini merupakan momentum penting dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat bidang kesehatan yang diamanatkan Undang-Undang (UU) No.24/2011 tentang Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan, kata Kepala Divisi BPJS Kesehatan Regional VIII dr. Tolopan Tobing, MM, CERG di Bontang, Selasa.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan Kota Bontang dr Indriati As’ad, M.M menyatakan menyambut baik kerja sama yang terjalin tersebut dengan harapan upaya pelayanan kesehatan bagi masyarakat di Kota Bontang dapat terlaksana lebih baik lagi di masa mendatang.

Pada pertemuan tersebut, dr M. Tasrif Thahir, Unit Manajemen Pelayanan Kesehatan Primer BPJS Kesehatan Cabang Samarinda, menyampaikan MONITORING DAN EVALUASI PELAYANAN PADA FASILITAS KESEHATAN TINGKAT PERTAMA MITRA BPJS KESEHATAN DI KOTA BONTANG.

Materi presentasi pada acara tersebut diatas, dapat di download melalui link sebagai berikut:

http://www.slideshare.net/TiasHandayani/forum-pelayanan-kesehatan-rujuka...