Strategi Operasional dan Pengelolaan IT Rumah Sakit di era BPJS Kesehatan

22 Oct

Rumah Sakit yang melayani BPJS Kesehatan dituntut untuk efisiensi den efektifitas. Tidak terkecuali untuk penerapan Teknologi Informasinya.

Beberapa tulisan berikutnya adalah beberapa strategi berhemat cara IT pada bisnis Rumah Sakit di era BPJS Kesehatan. Berdasarkan pengalaman langsung operasional IT di RSPKT Group.

RSPKT Group adalah Jaringan Rumah Sakit , Klinik dan Apotek yang dikelola oleh PT Kaltim Medika Utama. RSPKT adalah kependekan dari RS Pupuk Kaltim.

Dengan misi menjadi terdepan dalam pengelolaan kesehatan di Kalimantan Timur, RSPKT Group dituntut untuk selalu berinovasi dalam pelayanannya. Termasuk inovasi pada bidang Teknologi Informasi.

Pada 2014, RS Pupuk Kaltim Bontang - salah satu simpul RSPKT Group - telah menjadi Rumah Sakit provider untuk BPJS Kesehatan. Kejutan bagi RSPKT Bontang, yang biasanya melayani perusahaan dengan pola fee for services dan manage care, kini harus juga melayani BPJS Kesehatan dengan pola INACBGs.

Intruksi dari Manajemen adalah sederhana, efisien dan efektif tanpa mengurangi mutu pelayanan. Strategi unit pelayanan medis tidak akan banyak kita bahas di sini. Strategi implementasi IT yang akan kita banyak bahas.

Tulisan ini juga dimuat di gempur.wordpress.com