Laboratorium
Laboratorium merupakan sarana penunjang medis dalam upaya pelayanan kesehatan, khususnya bagi kepentingan preventif dan kuratif, bahkan promotif dan rehabilitatif.
Pelayanan laboratorium meliputi :
- Pelayanan Darah
- Laboratorium Patologi Klinik
- Laboratorium Patologi Anatomi
Yang berkaitan dengan kepentingan kesehatan perorangan terutama untuk menunjang upaya diagnosis penyakit, penyembuhan penyakit dan pemulihan kesehatan (Keputusan Menteri Kesehatan RI No. 364/MENKES/SK/III/2003).
Laboratorium klinik sebagai subsistem pelayanan kesehatan menempati posisi terpenting dalam diagnostik invitro. Dengan pengukuran dan pemeriksaan laboratorium akan didapatkan data ilmiah yang tajam untuk digunakan dalam menghadapi masalah yang diidentifikasi melalui pemeriksaan klinis dan merupakan bagian esensial dari data pokok pasien. Indikasi permintaan laboratorium merupakan pertimbangan terpenting dalam kedokteran laboratorium.
Informasi laboratorium dapat digunakan untuk diagnosis awal yang dibuat berdasarkan riwayat penyakit dan pemeriksaan fisik. Analisis laboratorium juga merupakan bagian integral dari penapisan kesehatan dan tindakan preventif kedokteran.
Layanan laboratorium RS. Pupuk Kaltim buka selama 24 jam, dengan pemeriksaan yang dilakukan oleh tenaga-tenaga profesional dengan menggunakan peralatan otomatis yang terjaga kualitas kontrolnya dan terhubung dengan LIS (Laboratorium Informasi System) sehingga menghasilkan proses pelayanan laboratorium yang cepat dan akurat. Di laboratorium Rumah Sakit Pupuk Kaltim ini anda dapat mengetahui sejauh mana kondisi kesehatan anda.
Informasi lebih lanjut, silakan menghubungi pesawat telepon 0548 - 41118 ext. 273/271